Kelebihan Dan Kekurangan Iphone 11 Yang Harus Di Ketahui

Kelebihan Dan Kekurangan Iphone 11 Yang Harus Di Ketahui – Iphone 11 punya banyak kelebihan dan kekurangan. Bagi kamu yang ingin membeli iphone 11 dalam waktu dekat, tentu mengetahui kelebihan dan kekurangannya menjadi hal yang penting bagimu. Buat kamu yang lagi nyari kekurangan apa saja kelebiohan dari iphone satu ini, kamu ada di tempat yang tepat. Di bawah ini kita akan jelaskan apa saja kelebihan dan kekurangan dari iphone 11.

Kelebihan Iphone 11

Daya Tahan Baterai Yang Awet

Apple iphone 11 di bekali baterai Li-Ion 3.110 mAh. Kapasitas baterai ini untuk ukuran HP android tentu tergolong kecil, tetapi untuk sebuah iphone, kapasitas baterai tergolong pas. Hal ini bisa di lihat dari hasil pengujian GSMArena yang mencatatkan endurance rating 94h. Selain itu, hp ini memiliki waktu bicara mencapai 17 jam 45 menit. Sementara untuk internetan, waktu yang di butuhkan adalah 15 jam 29 menit. Untuk video playback, HP ini ternyata dapat mencapai 18 jam 43 menit. Apple sendiri mengkalim jika daya tahan baterai iphone ini lebih lama satu jam di bandingkan iphone XR.

Kamera Depan Dan Belakang Unggul

Iphone ini di bekali dengan dua kamera di bagian belakang. Kamera pertama adalah kamera 12 MP dengan bukaan f/1.8. Kedua adalah kamera ulta-wide 12 MP dengan bukaan f/2.8. Kamera ini sudah mendukung quad LED dual tone flash dan HDR.  Ini sudah mendukung rekaman video dengan resolusi 2160p. Selain itu, hasil tangkapan kamera hp ini mampu menampilkan warna yang lebih realistis, rentang di namis yang luar biasa, dan detail foto yang tajam. Hal menariknya, hasil foto hp ini pada mode malam alias night mode tergolong luar biasa.

Desain Dan Kualitas Bangun

Dengan desain yang elegan dan tahan lama, iphone 11 hadir dengan material kaca dan aluminium berkualitas tinggi. Selain itu, perangkat ini tahan air dan debu dengan sertifikasi IP68, yang berarti dapat bertahan dalam air hingga kedalaman 2 meter selama 30 menit.

Baca Juga: Penting Untuk Ketahui Kelebihan Dan Kekurangan OPPO Find X9

IOS Dan Ekosistem Apple

Iphone 11 menjalankan iOS yang di kenal dengan antar muka yang ramah pengguna, kemanan yang ketat, dan dukungan aplikasi yang luas. Ekosistem apple juga memungkinkan integrasi mulus dengan perangkat apple lainnya seperti ipad, macbook, dan apple watch.

Kekurangan Iphone 11

Charger Bawaan 5W

Charger bawaannya yang hanya medukung pengisisan 5W saja. Dengan Charger bawaan ini, pengisisan baterai HP ini tergolong lama. Seperti yang di ungkap oleh GSMArena yang mengatakan kalau dalam waktu 30 menit, baterai hanya terisi 18% saja (dari 0%). Sementara untuk penuh di butuhkan waktu sampai 4 jam lamanya. Tentu pengisian daya baterai yang lama ini jadi kekurangan tersendiri. Kabar baiknya, waktu pengisian bisa di percepat jika anda membeli carger original apple yang mendukung pengisian 18W.

Layar LCD

Iphone 11 menggunakan layar LCD Liquid retina, yang meskipun memiliki kualitas bagus, tidak sebanding dengan layar OLED yang lebih superior dalam hal reproduksi warna dan kontras seperti yang ada pada model iphone pro.

Harga Yang Masih Relatif Tinggi

Harga yang masi tetap mahal untuk sebagai konsumen, bahkan untuk varian termurah sekalipun. Sebenarnya hal ini wajar karena nama apple sudah terkenal dan kesan eksklusif yang melekatnya membuat hp ini terkesan mahal. Untuk ukuran penghasilan beberapa orang, jelas hp ini tergolong mahal.